• Breaking News

    Lintasi Jalan Terjal, 25 Prajurit TNI Kodim 0310/SS Sambangi Warga Kurang Mampu


    Sijunjung,(Sumbarkini.com) - Dipimpin Letkol Inf Dwi Putranto,SAP,MPol, dan Kasdim Mayor Inf  Herunimus, sebanyak 25 prajurit TNI Kodim 0310/SS, beserta wartawan, pada Selasa (14/5/2019) sambangi sejumlah warga di sejumlah nagari dan kecamatan di Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat.

    Kegiatan bakti sosial di hari ke-sembilan bulan Ramadhan itu rangkaian dari hari jadi Kodam II Bukit Barisan.  Menggunakan sepeda motor dinas milik Kodim 0310/SS para perwira dan prajurit itu menempuh jalan terjal berliku dan berlobang.

    Stard dari Makodim 0310/SS Muaro Sijunjung, sekitar pukul 09.35 WIB para serdadu menggunĂ kan motor trabas itu dilepas pejabat Dinas Pariwisata Sumbar, Agung. Dalam perjalanan para serdadu itu melintas jalan sepanjang sekitar 80 kilometer. Menuju Geokpark Silokek-Durian Gadang-Manganti-Sumpurkudus-Sisawah-dan Padanglaweh terus ke Muaro Sijunjung.

    Disetiap nagari yang dilalui para serdadu itu menyerahkan bantuan berupa sembako kepada warga kurang mampu yang ada di daerah itu. "Ini bantuan dari tentara dalam rangka ulang tahun Kodam 0310/SS,"kata Dandim Dwi Putranto.

    Di perjalan yang terjal dan berbukitan itu, para serdadu juga menikmati indahnya Geopark Silokek dan indahnya Cagar Budaya Lokomotif Kereta Api peninggalan Jepang di Durian Gadang.

    Disetiap perjalanan yang dilalui, terlalu banyak terlihat jalan rusak yang harus diperbaiki. Terutama kondisi jalan menuju wisata Geopark Silokek terlihat begitu parah dan mematikan. Jika anda melintasi kawasan tersebut tak.hati-hati maka akan berakibat vatal. Nah, kapan infrastruktur daerah itu diperbaiki?

    Bahkan setiap warga yang disambangi para serdadu itu, mereka terhenyu dan terharu dengan kunjungan prajurit TNI Kodim 0310/SS yang juga diikuti para Babinsa dan Danramil serta sejumlah Pasi itu. "Yo batarimo kasih banyak kami jo apak-apak tentara,"ujar sejumlah warga penerima sembako dari Kodim 0310/SS itu.

    Sebelum menuju ke Sumpurkudus, prajurit TNI Kodim 0310/SS berkesempatan sholat zuhur bersama di Masjid Taqwa Manganti. (saptarius)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2