• Breaking News

    Buka Puasa Bersama, Wabup Arrival Boy,: Mari Perbanyak Kegiataan Keagamaan Pada Bulan Ramadhan ini


    Sijunjung, (Sumbarkini.com) - Wakil Bupati Sijunjung, Sumatera Barat, H. Arrival Boy menggelar buka puasa bersama dengan organisasi masyarakat, sekretaris parpol dan organisasi lainnya dirumah dinasnya pada Rabu malam 15 Mei 2019.

    Hadir pada kesempatan itu Sekretaris Camat beserta istri, Sekretaris Parpol, KPU, Bawaslu, Gapensi dan Gapeksindo, Baznas, HMI, Pramuka, KONI, GOW, BKMT Kabupaten dan Kecamatan, Bundo Kanduang, Angkatan 45, Muhammadiyah dan PDPM.

    Buka puasa bersama ini juga dihadiri Dandim 0310/ SS, Letkol.Inf. Dwi Putranto, SAP beserta istri, Kajari Sijunjung, M. Rizal Sumadiputra, Kepala Pengadilan Negeri, Rendra Yozar Dharma Putra, SH. MH, Staf Ahli Syahrial, Kepala OPD, Kabag Umum, Jasril, SH, Kabag Kesra, Dodi Katim, Kabag Humasy Drs.Yunani, SE.M.Si dan undangan lainnya.

    Pada kesempatan itu, Wabup Arrival Boy menghimbau kepada tokoh masyarakat, parpol dan organisasi lainnya agar dibulan suci ramadhan 1440 H / 2019 ini, marilah kita tingkatkan dan perbanyak kegiatan keagamaan.

    " Dibulan suci ramadhan ini, mudah sekali terjadinya konflik, untuk itu marilah kita tingkatkan kegiatan ke agamaan, karena dengan banyaknya kegiatan keagamaan yang kita adakan, insyaallah bisa mengurangi terjadinya konflik ini," ucapnya.

    Disampaikan Wabup Arrival Boy bahwa, daerah kita Kabupaten Sijunjung ini memang sebagai perlintasan, dimana ruang terjadinya konflik itu berpeluang sangat besar, " Untuk itu marilah kita cepat tanggap. Kepada para tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, marilah bersama sama kita perhatikan masalah ini," ujar nya.

    " Marilah kita bersama sama mengawal kegiatan yang nantinya akan memicu kericuhan dan akan mengganggu jalan nya ibadah yang kita laksanakan ini, saya berharap kepada tokoh masyarakat yang hadir pada malam ini agar bersama sama menjaga keamanan di daerah maupun Kabupaten Sijunjung yang kita cintai ini," pesan Wabup Arrival Boy.

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2