• Breaking News

    Bidang Paud dan PNF Kota Bukittinggi Study Tiru Ke Sijunjung


    Bidang Paud dan PNF Kota Bukittinggi Study Tiru Ke Sijunjung

    SIJUNJUNG (Sumbarkini.com) - Aparatur Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bukittinggi yang dipimpin Kepala Bidang Paud dan PNF Yetni Erdawati S.Sos melakukan kunjungan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung pada Kamis 10 November 2022

    Rombongan tersebut diterima secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung, Puji Basuki, SP. MA didampingi Kabid Paud dan PNF Hendri Nurka,S.Sos,M.Si, Kasi Kurikulum dan Penilaian Delvianti Basri, SE dan Widyaprada Neng Azmi S.Kom serta disambut hangat oleh Tenaga Pendidik Paud Kabupaten Sijunjung yang kebetulan pada saat itu masih melaksanakan bimbingan teknis penyusunan Kurikulum  Operasional Satuan Pendidikan.

    Dalam pertemuan tersebut, Kabid Paud dan PNF Kota Bukittinggi menyampaikan masksud dan tujuannya berkunjung ke Sijunjung, "kita melihat banyak inovasi kegiatan PAUD dan PNF yang dilaksanakan di Sijunjung,"ujar Yetni

    Lebih lanjut Yetni Erdawati mengatakan,  hal hal yang kami lihat menarik yang insyaallah akan kita terapkan di Bukittinggi adalah secara regulasi  telah adanya peraturan Bupati tentang Pendidikan Paud dan PNF, telah terbentuknya Tim Pengembang Kurikulum, adanya Kegiatan Peningkatan kompetensi tenaga pendidik serta peningkatan dibidang sarana prasarana, 

    "Kami melihat tingginya perhatian pemerintah daerah dan bunda paudnya terhadap pentingnya program Paud,"tambah Yetni

    Kadis Dikbud Sijunjung Puji Basuki Dalam penyambutannya mengatakan, "pasti ada sisi lebih baik di Sijunjung maupun Kota Bukittinggi, yang jelas kita saling berbagi ilmu dan informasi serta pengalaman. Kami yakin Kota Bukittinggi banyak lebihnya dari kami dalam pengelolaan dunia pendidikan terutama dibidang paud, disamping itu Bukittinggi didukung juga oleh kota tujuan wisata, kami atas nama Dikbud Sijunjung mengucapkan terima kasih atas kunjungan ini,"balas Puji

    Dalam pertemuan itu Kepala Bidang Paud dan PNF Dikbud Sijunjung Hendri Nurka,S.Sos,M.Si memaparkan secara lancar beberapa kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan pada Bidang Paud dan PNF.

    Diakhir pertemuan acara di tutup dengan makan siang bersama dengan penuh keakraban dan kekeluargaan, "semoga silahturahim ini akan terus terwujud," harap Hendri. (Andri)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2