Walikota Padang Tegaskan Dukungan Terhadap Respon Cepat Menteri PUPR
PADANG (sumbarkini.com) – Wali Kota Padang, Fadly Amran Fadly Amran menegaskan kesiapan jajaran Pemerintah Kota Padang untuk mendukung penuh percepatan normalisasi sungai yang diinstruksikan pusat. Hal ini disampaikannya saat mendampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dody Hanggodo, di Bendungan Koto Tuo, Kelurahan Balai Gadang, Kamis (29/1/2026).
Fadly mengatakan bahwa kehadiran Menteri PUPR merupakan angin segar bagi warga Kecamatan Koto Tangah yang terdampak banjir. Ia menyatakan apresiasinya atas langkah tegas kementerian yang meminta pemulihan infrasturktur itu dilakukan selama 24 jam.
“Kami sangat mengapresiasi perhatian dan langkah cepat dari Bapak Menteri PUPR. Pemerintah Kota Padang siap berkolaborasi dan bersinergi agar seluruh proses penanganan pascabanjir ini berjalan tanpa kendala teknis di lapangan,” ujar Fadly.
Selain fokus pada perbaikan fisik, Fadly juga menyambut baik arahan Menteri terkait program padat karya yang melibatkan warga lokal. Menurutnya, keterlibatan masyarakat akan sangat membantu ekonomi warga yang sempat terganggu akibat bencana.
“Harapan kita, normalisasi ini segera tuntas sehingga masyarakat kembali merasa aman dan tenang. Bendungan Koto Tuo adalah urat nadi pengairan dan kendali air di kawasan ini, jadi penyelesaiannya memang sangat mendesak,” ujarnya.
Tampak hadir Bupati Tanah Datar Eka Putra dan Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera V (BWSS V). (Nelvi)

Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...