• Breaking News

    Petinju Sijunjung Raih 2 Medali Emas dan 1 Perunggu Pada Kejuaraan Tinju Amatir Piala Walikota Padang CUP III.

    PADANG (Sumbarkini) - Ikuti Kejuaraan Tinju Amatir Piala Walikota Padang Cup III yang berlangsung 21-24 Desember 2022. Petinju Kabupaten Sijunjung berhasil meraih 2 Medali Emas dan 1 Medali Perunggu.

    Kedua medali emas tersebut diraih oleh Roza Lina Sari pada Kelas 60 Kg dan M. Afandi pada Kelas 54 Kg, sedangkan medali Perunggu diraih oleh Megi Saputra pada Kelas 57 Kg.

    Pelatih Tinju Kabupaten Sijunjung Sukardi Ray mengatakan, Pertina Kabupaten Sijunjung untuk mengikuti kejuaraan Tinju Amatir Walikota Padang Cup III ini membawa 4 orang atlit

    "Alhamdulillah atlit kita tersebut sukses meraih 2 medali emas dan 1 perunggu. Kedepannya kita berharap dari Tinju Kabupaten Sijunjung lebih sukses lagi dan meraih banyak medali,"ujar Kardiray pada Sabtu 24 Desember 2022 melalui pesan WhatsAap nya

    Pada kesempatan itu, Kardiray atas nama Ketua Pertina Kabupaten Sijunjung, Aroni Basri beserta seluruh pengurus memyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah melalui Dinas Parpora, KONI Kabupaten Sijunjung dan semua pihak yang telah memberikan suport dan dukungan sehingga atlit Tinju Kabupaten Sijunjung bisa menampilkan hasil terbaiknya. (Andri)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2