• Breaking News

    Upaya Penurunan Stunting, Pemkab Sijunjung Gelar Bimtek Bagi Ketua TP PKK Jorong se Kabupaten Sijunjung Angkatan II

    SIJUNJUNG (Sumbarkini.com) - Dalam rangka mengupayakan penurunan angka stunting. Pemerintah Daerah Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) tak henti-hentinya melakukan berbagai macam program dan kegiatan yang salah satunya dengan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Intervensi Serentak Pencegahan Stunting bagi Ketua PKK Jorong se Kabupaten Sijunjung. 

    Bimtek yang merupakan angkatan ke II ini dilaksanakan di Rocky Hotel Padang selama tiga hari, yaitu dari Jum'at hingga Minggu (21 - 23/6) yang diikuti oleh 108 orang Ketua TP PKK Jorong yang terdiri dari Kecamatan Kupitan 14 orang, Koto VII 36 orang dan Sumpur Kudus 55 orang dengan pendamping dari masing-masing kecamatan sebanyak 1 orang dan dari unsur TP PKK Kecamatan

    Kegiatan yang digelar Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari (DPMN) Kabupaten Sijunjung ini dibuka Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M. Si serta di hadiri Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt, Ketua TP - PKK Sijunjung Ny. Nedia Fitri Benny Dwifa, dan Kepala DPMN, Joni Antonius, S.Hut. t beserta jajaran

    Bupati Sijunjung Benny Dwifa dalam  arahannya mengatakan bahwa Ketua PKK Jorong menjadi ujung tombak pelaksanaan program PKK di nagari yang diharapkan memiliki peran dalam mengawal pengentasan angka stunting di setiap nagari

    "Kami berharap Ketua PKK Jorong agar selalu mensupor kepala jorong yang menjadi ujung tombak dalam pembangunan. Ketua PKK Jorong juga diharapkan dapat mendukung peningkatan Ilmu, Iman dan Tagwa bagi anak- anak didaerah nya masing masing sehingga anak- anak kita di ranah lansek manih ini bisa bersaing di masa dan periode nya nanti,"harap Benny Dwifa

    Semetara itu, Kepala DPMN Kabupaten Sijunjung, Joni Antonius selaku panitia pelalsana menyampaikan tujuan dari kegitan ini adalah untuk meningkatkan peran dan fungsi kelompok PKK sebagai lembaga kemasyarakatan nagari dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui keluarga. 

    "Kami harapkan Ketua TP PKK Jorong agar ikut melaksanakan gerakan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Sijunjung yang akan dilakukan secara nasional di 38 provinsi, sehingga didapatkan data akurat "by name by address" yang nantinya sebagai dasar pemberian intervensi program yang semakin terarah dan tepat sasaran,” harap Joni

    (Andri K)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2