• Breaking News

    Dekranasda Sumbar Satu-satunya yang Mendapatkan Penghargaan Koperasi

    Tangerang (sumbarkini.com) - Pada hari koperasi nasional ke-71 di Tangerang Banten, Sumbar kembali kebagian penghargaan. Empat orang tokohnya mendapatkan penghargaan Bhakti Koperasi. Keempatnya adalah Nevi Zuairina (Ketua Dekranasda Sumbar), Zul Elfian (Walikota Solok), Irfendi Arbi (Bupati 5o Kota), Yunisman (Kepala Dinas Koperasi dan UKM Padang). 

    Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, AA GN Puspayoga di The Grantage Hotel, Tangerang, Rabu 11 Juli 2018 malam. Apresiasi ini sangat membanggakan Dekranasda Sumbar, karena Dekranasda Sumbar satu-satunya yang pernah mendapat penghargaan ini.

    "Kita patut bangga dan bersyukur atas apresiasi pemerintah pusat kepada kita. Ini sangat membahagiakan karena kita satu-satunya Dekranasda yang memperoleh penghargaan dari kementerian koperasi dan UKM," ujarnya.

    Nevi mengatakan tertumpang harapan kita bekerja lebih baik lagi untuk memajukan Koperasi dan UKM di Sumatera Barat. Bahkan Indonesia. "Semoga usaha kita dimudahkan oleh Allah SWT," ungkapnya.

    Istri Gubernur Sumbar ini pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. Nevi menilai penghargaan tersebut diperoleh tentunya berkat dukungan dan kerjasama yang baik antara berbagai pihak. Muaranya, terwujudnya pengakuan kepada Dekranasda Sumatera Barat sebagai satu-satunya dekranasda provinsi yang menerima penghargaan bidang koperasi. (zul)



    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2