Lomba Gerak Jalan Tepat Waktu, Bupati Yuswir Arifin Ajak Peserta Membiasakan Diri Berolahraga
Sijunjung, (Sumbarkini.com) - Bupati Sijunjung Yuswir Arifin mengajak peserta gerak jalan tepat waktu yang diselengarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk membiasakan diri membangun budaya berolahraga mulai dari sekarang.
Hal ini disampaikan saat memberi arahan sebelum melepas kegitan tersebut secara resmi di depan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung, Rabu (21/8).
"Karena dalam hidup yang sehat, tentu akan lahir jiwa yang sehat pula. Mulai sekarang, biasakanlah diri kita untuk berolahraga, Ungkapnya"
Ia juga menghimbau agar para peserta dapat melaksanakan lomba ini dengan aman, tertib dan lancar, Jaga kekompakan dan sportifitas.
"Saya juga berharap anak anak generasi bangsa kelak nantinya agar meningkatkan kesetiaan, kesadaran, dan semangat kebersamaan terhadap sesuatu, pantang menyerah dan disiplin membangun negeri ini bersama".
Sedangkan untuk para juri dan panitia yang bertugas agar bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab, sehingga dapat menghasilkan peserta lomba yang memang betul layak untuk jadi juara.
Tidak hanya itu, Kepala Dins Pendikan dan Kebudayaan Ramler,
Kepala Bidang PAUD Syamsul Bahri,
Kasi kesiswaan SMP Jaisul watho, Kasi kurikulum Ketenagaan SD, Erianto, Kasi Kesiswaan SD Abdul ghafar indra juga ikut melepas secara simbolis.
Kepala Dinas Pendikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Ramler mengatakan Kegiatan ini merupakan rangkain kegiatan memeriahkan HUT RI yang Ke-74 dengan tujuan untuk Menggali, membina dan meningkatkan Kreatifitas Siswa.
"Meningkatkan Kompetensi siswa yang sangat bagus untuk perkembangan Otak dan melatih disiplin serta kerjasama tim serta Mengembangkan sikap Kompetitif dalam diri siswa pada kehidupan sehari-hari dan Memupuk jiwa nasionalisme siswa ", (Nopen)
Tidak ada komentar
Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...