• Breaking News

    Ribuan ASN di Kabupaten Sijunjung Ikuti Senam Bersama Dalam Rangka Memperingati HAORNAS


    SIJUNJUNG,(Sumbarkini.com) - Ribuan ASN dari berbagai instansi di Kabupaten Sijunjung memadati lapangan Prof.M.Yamin Muaro Sijunjung, untuk melaksanakan senam bersama dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas), Senin (9/9).

    Tak ketinggalan, Bupati Yuswir Arifin, Wabup Arrival Boy, unsur forkopimda, Sekdakab beserta para pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemkab Sijunjung dan instansi vertikal, TNI/Polri mengikuti senam yang dipandu beberapa instruktur.

    Sebelum pelaksanaan senam bersama, Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin menyampaikan pidato Menteri Pemuda dan Olahraga RI.Haornas kali ini mengangkat tema “ Ayo Olahraga, Dimana Saja, kapan Saja”.

    Tema ini, sambung dia, mengandung makna bahwa olahraga itu mudah karena dapat dilakukan dimana dan kapan saja.” Pembangunan didalam olahraga adalah tidak hanya jasmani, tetapi juga rohani.Dengan sehat rohani kita berarti telah mendukung kebijakan presiden tentang revolusi mental,” ucap bupati Yuswir Arifin.

    Ia mengatakan, olahraga harus menajdi kebutuhan hidup dan menjadi gaya hidup.Permasalahan terbesar saat ini yakni derajat kebugaran masyarakat Indonesia yang masih rendah.Dengan gerakan ayo olahraga diharapkan akan menjawab permasalahan tersebut.

    “Dengan kesegaran jasmani yang bagus, kesehatan yang bagus, akan lahir bibit-bibit yang berpotensi menuju pentas nasional dan dunia,” ucapnya.

    Pada Haornas kali kini, panitia menyiapkan puluhan hadiah undian doorprize bagi peserta, mulai dari kulkas, kompor gas, dispenser, kipas angin dan hadiah lainnya.-(zet)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2