• Breaking News

    Dibuka Bupati, KONI Kabupaten Sijunjung Gelar Musorkablub


    Sijunjung (sumbarkini.com) - KONI Kabupaten Sijunjung gelar Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) Tahun 2019 di Hotel Bukit Gadang Muaro Sijunjung, Senin 30 Desember 2019.

    Acara ini dibuka Bupati Sijunjung diwakili Kepala Dinas Parpora, Afrineldi, SH dan dihadiri Ketua KONI Sumbar, Syaiful, SH.M.Hum, Plt. Ketua KONI Sijunjung, Nofriadi Zulka, SH, Pengurus KONI serta 2 orang pengurus pada 32 cabang olahraga yang terdaftar di KONI Kabupaten Sijunjung.

    Dalam sambutan bupati yang disampaikan Kepala Dinas Parpora, Afrineldi, SH menyampaikan apresiasi dan harapan agar digelarnya Musorkablub ini berjalan lancar dengan penuh ke keluargaan.

    " Kita berharap kegiatan Musorkablub ini berjalan lancar, dan nantinya akan membawa olahraga di Kabupaten Sijunjung lebih maju lagi kedepannya, " ucapnya.

    Pada Porprov 2020 nanti tambah Afrineldi, Sijunjung juga menjadi tuan rumah bersama dengan akan menggelar lomba Atletik dan Catur nantinya, "Dengan demikian nantinya diharapkan kita menjadi tuan rumah yang baik. Kita berharap, pada Porprov 2020 nanti, prestasi Kabupaten Sijunjung lebih meningkat lagi,"sambung Afrineldi.

    Ketua pelaksana, Asbar Bahni dalam laporannya menyebutkan bahwa berdasarkan surat keputusan KONI Provinsi Sumbar no 89 tanggal 13 juli 2019 tentang pengukuhan perubahan antar waktu pengurus KONI Kabupaten Sijunjung dan surat keputusan KONI Sumbar no 92 tanggal 22 juli 2019 tentang pengesahan saudara Nofriadi Zulka sebagai Plt Ketua KONI Sijunjung dengan tugas menyiapkan dan melaksanakan Musorkablub 6 bulan setelahnya.

    " Oleh karena itu, sebagaimana yang telah di amanatkan tersebut, maka KONI Kabupaten Sijunjung menggelar Musorkablub yang dilaksanakan pada saat ini"ucapnya.

    Sementara itu, Ketua Umum KONI Sumbar, Syaiful, SH.M.Hum pada kesempatan itu mengucapkan apresiasi kepada KONI Sijunjung atas ketepatannya dalam melaksanakan Musorkablub ini.

    " Diharapkan pelaksanaan Musorkablub KONI ini berjalan dengan baik dan lancar dan penuh kekeluargaan hendaknya,"ucapnya.

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2