• Breaking News

    PP Padang Pariaman Harus Mengambil Peran Aktif di Pilkada Serentak


    Lubuk Alung - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Provinsi Sumatera Barat harus disukseskan. Kesuksesan itu hendaknya didukung oleh berbagai pihak. Pemuda Pancasila (PP) salah satunya yang harus mengambil peran aktif.

    Pilkada serentak tahun 2020 nanti, di Sumbar ada pemilihan gubernur, 11 pemilihan bupati dan 2 pemilihan walikota. Salah satunya Padang Pariaman. PP Padang Pariaman harus mengambil peran aktif," ujar Anggota DPD RI H. Leonardy Harmainy Dt. Bandaro Basa, S.IP., MH, Jumat 27 Desember 2019.

    PP kata Leonardy bisa saja mengambil peran sebagai penyelenggara ad hoc yang akan direkrut oleh KPU atau pengawas di nagari atau di TPS-TPS yang direkrut oleh Bawaslu. Ini peran positif untuk memberikan image baik bagi PP terhadap pelaksanaan tugas pemerintahan.

    Diyakinkan Leonardy, keterlibatan di pilkada adalah wujud PP menjaga Pancasila, menjaga NKRI. PP diharapkan menyadarkan masyarakat untuk memilih pemimpin yang benar-benar mau dan mampu memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerahnya.

    Ini saja sudah sangat membantu KPU dan Bawaslu dalam mensosialisasikan hingga menyukseskan pilkada. Apalagi Ketua KPU Sumbar dan Ketua Bawaslu Sumbar adalah kader PP dulunya.

    Leonardy memotivasi Pemuda Pancasila Padang Pariaman khususnya dan Sumbar umumnya agar berupaya menjadikan masyarakat senang dengan PP. Masyarakat menganggap jika ada PP mereka merasa beruntung.

    "Buat masyarakat menyatakan untung ada PP. Itu saja yang menjadi patokan PP dalam bertindak," ujarnya.

    PP juga diharapkan Leonardy untuk berhati-hati dalam percaturan pemilihan kepala daerah. Hati-hati menjatuhkan pilihan dan memberikan dukungan penuh. "Benar pilihannya belum tentu PP bahagia selama lima tahun. Kalau kalah pasti tidak bahagia selama lima tahun itu. Harus hati-hati dalam hal dukung mendukung calon," ujarnya.

    Ketua MPC Pemuda Pancasila Padang Pariaman, Dt. Imran mengungkapkan bahwa kader PP memang telah diupayakan untuk berperan aktif sebagaimana yang telah diarahkan Leonardy yang juga MPO DPW Pemuda Pancasila Sumbar. 

    Dia dan pengurus MPC Padang Pariaman telah membangun sinergi dengan stakeholder terkait. Dengan Bawaslu pun sudah terbina hubungan yang baik karena Ketua Bawaslu Padang Pariaman dan Sekretarisnya adalah kader PP. (*)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2