• Breaking News

    Hadiri Raker KORMI Sumbar, Sekretaris Kormi Sijunjung Rezky Fitra Berharap Kormi Dapat Meningkatkan Hidup Sehat di Tengah Masyarakat.

     

    PADANG (Sumbarkini.com) - Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Sijunjung yang di wakili Sekretaris, Rezky Fitra ikut menghadiri Rapat Kerja KORMI Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan pada Jumat dan Sabtu, 9 s/d 10 Desember 2022

    Kegiatan yang dibuka Kepala Dinas Parpora Provinsi Sumatera Barat, Dedi Diantolany, S.Sos. MM di Pangeran Beach Hotel Padang ini mengusung tema "Melalui Rapat Kerja Kormi Provinsi Sumatera Barat Kita Tingkatkan Sinegritas Antara KORMI dan INORGA " 

    Dalam sambutannya Kadis Parpora Dedi Diantolany menyampaikan apresiasi atas terlaksananya rapat kerja KORMI Sumbar ini dan berharap agar KORMI dapat menjadi pemersatu masyarakat dalam berolahraga.

    “Kita berharap dengan hadirnya KORMI dapat menjadikan masyarakat cinta olahraga. Olahraga rekreasi menjadi diminati, selain menyehatkan masyarakat juga menjadi pemersatu masyarakat,” ujarnya.

    Ia juga berharap agar KORMI Provinsi Sumatera Barat dapat berkolaborasi dengan semua stakeholder dalam memajukan olahraga masyarakat di daerah

    Sementara itu, Ketua Umum KORMI Sumbar, Drs. H. Aristo Munandar mengatakan, bahwa rapat kerja Kormi Sumbar ini adalah yang pertama dilaksanakan karena sebelumnya terhambat karena pandemi covid 19

    "Kita berharap kegiatan ini akan terus berkesinambungan dan bersinergi antara provinsi dengan Kabupaten/Kota se Sumatera Barat agar bisa dikenal masyarakat umum serta dapat meningkatkan kerjasama diantara pengurus Kormi baik di provinsi maupun di daerah,"ujar Aristo

    Ketua KORMI Sijunjung, Doni Novriedi, SH melalui Sekretaris KORMI Sijunjung, Resky Fitra saat menghadiri raker tersebut menyampaikan harapan, melalui eksisnya KORMI di Sumbar, khususnya Sijunjung dapat meningkatkan taraf hidup sehat ditengah masyarakat karena melalui KORMI menfasilitasi pengembangan olahraga dari usia anak - anak sampai orang dewasa. Disamping itu KORMI juga melestarikan budaya dan tradisi, 

    "Untuk itu dukungan semua pihak tentu sangat kita harapkan, disini kita tidak mengutamakan kompetisi tetapi bagaimana semua yang terlibat menjadi sehat dan gembira,"harap Resky Fitra yang juga merupakan Kepala Markas PMI Sijunjung ini.

    Hadir pada raker tersebut, Ketua Kormi Sumbar, Drs. H. Aristo Munandar beserta pengurus, Ketua KORMI Kab/Kota se Sumbar, Ketua Induk Organisani Olahraga (Inorga) Sumbar,(Andri)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2