• Breaking News

    Jemaah Calon Haji Kabupaten Sijunjung Tertua Berusia 84 Tahun dan Termuda 19 Tahun

    SIJUNJUNG (Sumbarkini.com) - Kepala Kantor Kementrian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Sijunjung, Syamsul Arifin mengatakan, Jamaah Calon Haji (JCH) tahun 2024 yang tertua berasal dari Kecamatan Tanjung Gadang, sedangkan termuda berasal Nagari Muaro Kecamatan Sijunjung

    Jemaah tertua bernama Rubani Toluak Pangulu Bonsu dengan usia 84 tahun,  Sedangkan jemaah termuda bernama Wahyu Ramadhany Rieva berusia 19 tahun. 

    “Kedua jemaah ini tergabung dalam kloter 15 bersama dengan 122 orang jemaah asal Kabupaten Sijunjung lainnya, "ujar Kakan Kemenag, Syamsul Arifin dalam menyampaikan laporannya pada pelepasan keberangkatan JCH Kabupaten Sijunjung oleh Bupati Sijunjung di  Masjid Istiqlal Muaro, Selasa 28 Mei 2024

    Syamsul mengatakan, Jemaah Calon Haji Kabupaten Sijunjung akan masuk ke Asrama Haji Padang hari ini pukul 17.00 Wib. Sijunjung tergabung dalam kloter 15 ini akan menuju bandara BIM/terbang menuju jedah pada Rabu 29 Mei 2024 pukul 20.00Wib malam dan kembali lagi ke tanah air pada Tanggal 9 Juli 2024 pukul 10.15 Wib. 

    "Semoga jemaah kita selalu sehat walafiat, lancar dalam melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji, memperoleh haji yang mabrur. Dan kembalu ketanah air dengan selamat berjumpa dengan keluarga kembali,"harap Syamsul Arifin. (Andri)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2