• Breaking News

    DWP Padang Diminta Tingkatkan Kinerja ASN

    Padang - Dharma wanita persatuan (DWP) Padang berkontribusi besar terhadap peningkatan kinerja aparatur sipil negara (ASN) di kota ini. Para istri ASN yang berperan penting memberikan kenyamanan dan ketenangan kerja kepada suami mereka sehingga mampu menghasilkan karya nyata bagi kemajuan Padang.

    “Anggota DWP hendaknya menjadi contoh dalam membentuk keluarga yang baik dan berkualitas.
    Keluarga berkualitas inilah yang akan berkontribusi terhadap kemajuan Padang,” ujar Dewan Pembina DWP,  Harnelli Mahyeldi,  Rabu (13/12).

    Dicontohkannya, salah satu program pemko untuk mendorong terbentuknya keluarga berkualitas adalah program 18.21. Program yang dicanangkan Walikota Padang, Mahyeldi pada 1 Muharram 1439 lalu bertujuan untuk meningkatkan kualitas hubungan dalam keluarga di Padang.

    Walikota meminta keluarga-keluarga di kota ini saling bercerita, memotivasi dan melakukan aktivitas bersama pada jam 18.00 hingga 21.00. Ayah, ibu dan anak  bisa saling memperhatikan nilai agama, adat dan budaya, tingkat pendidikan, kesehatan dan lainnya hingga mampu meningkatkan perekonomian mereka.

    "Keluarga-keluarga berkualitas inilah yang diinginkan Pak Wali hadir di Kota Padang. Diminta ASN, anggota DWP menjadi contoh pelaksanaannya. Bukankah keberhasilan pembangunan di kota ini merupakan bukti nyata kinerja para ASN itu?"

    Atas peran dan dukungan ibu-ibu dharmawanita tersebut, Harnelli mengungkapkan apresiasinya. Harnelli menyatakan pujiannya karena anggota DWP sebagian juga merupakan ASN dan mereka bisa sukses melakoni keduanya dengan baik.

    Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP), Fedriati Asnel menegaskan kegiatan ini merupakan agenda rutin organisasi. Ulang tahun ke-18 ini ditujukan untuk memperkuat silaturrahmi antar anggota. Lewat HUT, DWP juga ingin menegaskan partisipasi terhadap program pemerintah. Diharapkan anggota yang terdiri dari istri ASN ini mampu meningkatkan peran aktifnya. (z01)

    Tidak ada komentar

    Masukan dan informasinya sangat penting bagi pengembangan situs kita ini...

    Pendidikan

    5/pendidikan/feat2